Header AD

Wuihh.. Ada Pesantren Di Gua: Pondok Pesantren Perut Bumi


Pondok Pesantren (Ponpes) Perut Bumi Al Maghrobi termasuk aneh. Selain bertempat di goa bawah tanah –bekas tempat pembuangan sampah– ponpes di Jl Gedungombo, Kabupaten Tuban, ini juga telah menyembuhkan puluhan pecandu narkoba dan membuat insyaf sejumlah pelaku kejahatan.

Tatkala panas matahari menyengat permukaan bumi, Senin (13/4) siang, suasana dalam Ponpes Perut Bumi Al Maghori tetap terasa sejuk seperti pagi hari. Di salah satu aula pondok yang dibangun di bawah tanah seluas 1,5 hektare itu berkumpul para santri dan Kiai Subhan Mubarokh.

Kiai Subhan adalah pendiri dan pengasuh ponpes ‘aneh’ ini. Dia biasanya sibuk dengan rutinitas melayani ribuan jamaah yang datang dari berbagai penjuru Tanah Air untuk melakukan istighosah di ponpes, setiap Sabtu dan Minggu

Sejak dibangun pada tahun 2002 silam, ponpes tersebut terus berkembang. Bukan hanya masyarakat dan para petinggi Jatim maupun nasional saja yang sering bertandang ke pondok dengan bangunan tujuh tingkat di bawah tanah ini, sejumlah orang penting dari negara lain juga. Misalnya, para pejabat dari Australia, Mesir, Irak, Kuait, dan Yaman.

Selain bangunannya unik, santri-santri yang menuntut ilmu di Ponpes Perut Bumi Al Maghori juga tergolong luar biasa. Antara lain, para mantan pecandu narkoba, perampok, pencuri, bajing loncat, pembunuh, dan pemabuk. Penampilan mereka pun tak seperti para santri ponpes pada umumnya. Di ponpes ini, tubuh sebagian besar santri penuh tato.

Berawal dari rasa bersalah, dan kesadaran yang timbul pada diri mereka, para pelaku kejahatan itu memilih jalan tobat dengan cara nyantri di pondok tersebut untuk mendapatkan bimbingan agama. Terbukti, sudah puluhan santri sembuh dengan sentuhan Islami ala Ponpes Perut Bumi Al Maghori.


Lihat foto2  di sini
Wuihh.. Ada Pesantren Di Gua: Pondok Pesantren Perut Bumi Wuihh.. Ada Pesantren Di Gua: Pondok Pesantren Perut Bumi Reviewed by marbun on 11:07 PM Rating: 5

Post AD