Header AD

Kemenag Dukung Rencana Pendirian PTKI Baru di Kaltara

KBAA --  Dirjen Pendidikan Islam Kementerian Agama  Kamaruddin Amin  mengemukakan bahwa Indonesia masih membutuhkan pendirian Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) baru di berbagai propinsi. Karena itu, pihaknya menyambut positif rencana pendirian PTKI di Kalimantan Utara.

Hal ini disampaikan  Kamaruddin dalam lawatan sehari ke Kota Tarakan Kalimantan Utara, Jumat (15/4). Dalam kesempatan itu, Kamaruddin didaulat sebagai narasumber Seminar Nasional berjudul “Pentingnya Pendirian Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri di Kalimantan Utara”. Hadir dalam Seminar tersebut Sekda Propinsi Kaltara, Badrun dan Walikota Tarakan, Sopyan Raga.

“Saya sudah mendengar komitmen Walikota Tarakan untuk mendirikan PTKIN di wilayahnya saat presentasi di kantor Kemenag beberapa bulan lalu. Kemenag juga berkepentingan menambah akses masyarakat ke perguruan tinggi Islam dengan mendirikan PTKIN baru di semua propinsi. Ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah pusat tapi juga daerah,” jelas Kamaruddin.

Menurutnya,  keberadaan PTKIN di daerah diharapkan akan mempermudah akses masyarakat dan karenanya dapat meningkatkan Angka Partisipasi Kasar (APK) nasional pendidikan tinggi di Indonesia. Sebab, lanjut Kamaruddin, sampai saat ini APK nasional baru mencapai 32%. Padahal, di  Thailand sudah mencapai 40%, Malaysia 38%, dan Philipina 35%.

Dalam kesempatan itu, Sekda Kaltara, Badrun  menyampaikan bahwa pihaknya sudah menyiapkan lahan untuk pendirian IAIN seluas 11,5 ha dan bisa ditambah sampai 30 ha. “Tahun ini land clearing segera dilaksanakan di lokasi calon IAIN. Tahun 2017 kita pastikan lahan siap dibangun,” tegasnya.

“Kami serius mempersiapkan pendirian perguruan tinggi Islam ini karena dalam Rencana Menengah Daerah (RPJMD)  Tarakan didorong sebagai kota perdagangan dan industri yang didukung sumberdaya yang sehat, iman dan takwa, cerdas, berpendapatan,” tambahnya.

Dirjen Pendidikan Islam bersama rombongam dari Direktorat Pendidikan Tinggi Islam yang diwakili Kasubdit Kelembagaan  Mastuki HS dan Kasubdit Ketenagaan Imam Syafei berkesempatan meninjau lokasi pendirian IAIN. Rombongan diiringi pejabat Pemda, Asisten I, Asisten II, Ketua MUI Tarakan, dan panitia pendirian IAIN. “Kalo Walikota menyiapkn lahan, Kemenag akan membangun gedungnya. Kalo Pemda menyiapkan lebih dari itu, Kemenag pastinya harus mengimbanginya. Karena soal pendidikan Islam ini tanggung jawab bersama,” tegas Kamaruddin Amin disambut para pejabat yang hadir. (sumber)
Kemenag Dukung Rencana Pendirian PTKI Baru di Kaltara Kemenag Dukung Rencana Pendirian PTKI Baru di Kaltara Reviewed by Admin2 on 1:20 AM Rating: 5

Post AD